INBRITA.COM, Kerinci : Tim Penggerak PKK Kabupaten Kerinci menggelar kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan dan Tadarus Alqur’an yang bertempat di Aula AM Rohana Desa Sungai Pegeh Kecamatan Siulak, Selasa (12/04/2022).
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kerinci Nailil Husna Adirozal dalam menyampaikan, perlu menanamkan akidah sejak dini, sesuai dengan tema Pesantren Kilat Ramadhan 1443 yaitu “Peningkatan Akidah Sejak Dini”, kegiatan ini menjadi memontum dimana selama kegiatan pesantren kilat dilaksanakan, ustadz dan ustazah bisa memberikan pemahaman dan ilmu yang bermanfaat agar akidah anak-anak bisa ditanamkan sejak dini.
” Semoga adik- adik yang ikut serta dalam pesantren kilat ini bisa mencerna dan memahami apapun ilmu yang diberikan oleh ustadz dan ustadzah nantinya,” ungkap Nailil Husna.
Ditambahkannya, kegiatan pesantren kilat ini merupakan program terpadu yang dilaksanakan bersama oleh Tim Penggerak PKK, Darma Wanita Persatuan dan Gabungan Organisasi Wanita (GOW).
“Ini sudah menjadi program rutinitas setahun sekali yang dilaksanakan dalam bulan suci Ramadhan,” tambahnya.
Kegiatan Pesantren kilat ini akan berlangsung selama tiga hari terhitung sejak 12 hingga 14 April 2022, dengan peserta sebanyak 200 orang mulai jenjang SD hingga SMP dari 18 kecamatan di Kabupaten Kerinci. Sedangkan tadarus Alqur’an dilaksanakan selama 4 hari sejak 11 hingga 14 April mendatang. Yang di ikuti oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten dan Kecamatan serta Darma Wanita perwakilan dari masing-masing OPD.(ES)