Inbrita.com,Sungai Penuh – Tahun 2022 ini Perumda Tirta Khayangan Kota Sungai Penuh mendapat Program Hibah dari Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kementerian PUPR) dalam upaya peningkatkan cakupan layanan air minum,dan juga ada Dana Alokasi Khusus PUPR Sungai Penuh untuk jaringan perpipaan sebagai penunjang kegiatan bantuan SR MBR.
Kanit Perumda Tirta Khayangan Unit Rawang Mayjend,SH menjelaskan Program Hibah Air Minum adalah program terobosan dalam meningkatkan akses air minum kepada Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) dari Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Daerah.
Untuk tahun 2022 ini Perumda Tirta Khayangan Kota Sungai Penuh mendapat Sambungan Rumah (SR) Masyarakat Berpenghasilan Renda (MBR) sebanyak 600 SR.Tentu saja masyarakat yang mendapat SR ini tidak dipungut biaya pendaftaran sepersenpun.
Penerima SR MBR ini harus memenuhi kriteria yakni masyarakat penerima bantuan Program Keluarga Harapan ( PKH) dan masyarakat yang menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT)dari 600 SR tahun 2022 .
Kecamatan yang menerima bantuan SR MBR tahun 2022 diantara nya :
Unit Sungai Penuh 150 SR
Unit Rawang 365 SR
Unit Kumun Debai 85 SR.
“Saat ini kegiatan pemasangan SR sudah berjalan ,salah satu nya di Perumda Tirta Khayangan Unit Rawang yang meliputi 13 Desa yang ada di Hamparan Rawang alhamdulillah pelaksanaan berjalan lancar,dalam Pelaksanaannya di lapangan juga tepat sasaran”,ujar Kanit Perumda Tirta Khayangan Unit Rawang Mayjend,SH (25/9/2022)
Lebih lanjut Mayjen berharap semoga dengan adanya bantuan SR MBR ini dapat Membantu akan kebutuhan air bersih bagi masyarakat yang kurang mampu, karena air adalah kebutuhan hidup yang paling Utama.