Home / Uncategorized

Senin, 4 Maret 2024 - 16:47 WIB

Program Baru RRI Sungai Penuh Akan Mendunia Bersama Radio VOI

INBRITA.COM,SUNGAI PENUH – RRI Sungai Penuh sejak diresmikan pada tanggal 28 April 2014 lalu semakin menunjukkan eksistensinya,karena RRI Sungai Penuh adalah salah satu radio puplik yang menjadi sarana hiburan, Pendidikan dan juga pusat informasi bagi masyarakat yang berada di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai penuh terutama yang jauh dipelosok pedesaan.

Apalagi terhitung Maret 2024 ini setiap Selasa Pukul 09.00 WIB RRI Sungai Penuh akan melakukan siaran bersama Voice Indonesia.RRI Voice of Indonesia (VOI) merupakan stasiun penyiaran internasional milik LPP Radio Republik Indonesia (RRI).

Ketua Tim Bidang Siaran Stasiun Siaran Luar Negeri Voice of Indonesia Ani Hasanah Mubarok mengatakan tujuan RRI Sungai Penuh dan RRI lain yang berada di perbatasan untuk melakukan Siaran bersama adalah terutama untuk saling mensinergikan

Baca juga :   Ferry Siswadhi: Terima Kasih, Kemenangan Alfin-Azhar Milik Kita Semua

“Iya… selama ini RRI yang berada di perbatasan sejak tahun 2019 hanya meriley saja,akan tetapi sekarang karena ada tuntutan dari management menginginkan kalau RRI yang berada di perbatasan termasuk RRI Sungai Penuh itu ikut bersiaran bersama Voice Of Indonesia”, katanya (4/3)

Sehingga nantinya dengan adanya siaran bersama radio di perbatasan bisa memberikan informasi terkait seni dan budaya, Wisata,Kuliner,serta informasi lain terjadi di daerah intinya Voice Of Indonesia adalah memberikan informasi terbaik untuk bangsa, memberi citra positif Indonesia Dimata dunia.

Ani juga menjelaskan,bahwa siaran Voice Of Indonesi ini Melalui streaming sehingga siaran ini nanti tidak hanya didengar oleh masyarakat Indonesia saja,akan tetapi juga didengar oleh pendengar yang berada di luar negeri.

Baca juga :   Kunjungan Kerja Banggar Dan Bamus DPRD Kota Sungai Penuh

Kepala LPP Jambi Yuliana Marta Doky,S.Sos sangat mengapresiasi dengan adanya program siaran bersama RRI Sungai Penuh dengan Voice Of Indonesia sangat luar biasa, karena menurutnya melalui siaran ini RRI Sungai Penuh bisa memberikan informasi.

“Kita tahu bahwa kita Sungai Penuh dan Kerinci itu termasuk daerah kunjungan wisata,karena Branding Wisata di provinsi Jambi,selain itu juga terkenal dengan seni dan budaya wisata yang sangat indah”,

Sehingga nantinya masyarakat yang berada di pelosok pedesaan bisa juga ikut mendengarkan informasi dari daerah perbatasan lainnya.Apalagi siaran Voice Of Indonesia ini juga menyiarkan siaran langsung dari luar negeri.

Mety juga memberi semangat untuk seluruh Angksawan Angkasawati RRI Sungai Penuh untuk terus berkarya, memberi inovasi, tumbuhkan semangat kebersamaan, bersama kita bisa.

(Eni Syamsir)

Berita ini 245 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Daerah

Dinas Kominfo Kota Sungai Penuh jalin Kerja Sama Dengan Media.

Daerah

Helikopter Rombongan Kapolda Jambi Mendarat Darurat di Hutan Kerinci

Uncategorized

Gubernur Sumbar Mahyeldi Jajaki Kerjasama Dengan Walikota Sungai Penuh Ahmadi Zubir

Uncategorized

Polres Kerinci Berhasil Menangkap Pelaku Bandar Narkotika

Uncategorized

PJ Bupati Asraf : Terima Kasih Gubernur Jambi Serahkan Mobil Ambulans Untuk RS DKT Kerinci

Uncategorized

Aslori : Jembatan Tamiai Rampung, Boleh Dilewati

Uncategorized

Tumpah Ruah Monadi Kembalikan Berkas Formulir Pendaftaran ke PPP

Uncategorized

Al-Azhar Unggul: Ajak Tim Jaga Kondusifitas dan Kawal Terus Suara