Inbrita.com,Ketinci- Masyarakat Desa Muara Hemat Kecamatan Batang Merangin kembali resah,karena ada Harimau Sumatera yang memasuki pemukiman warga,dan harimau tersebut juga sudah memangsa hewan ternak milik warga.
Kapolsek Batang Merangin IPTU Julisman saat di konfirmasi Selasa (18/1/2022) membenarkan kejadian tersebut, Julisman mengatakan saat ini sedang menunggu tim dari Jambi untuk memasang perangkap nya,dan sudah di sampaikan dengan Tim Tiger untuk melakukan tindakan agar masyarakat merasa aman melakukan aktivitas nya untuk bertani.
IPTU Julisman juga mengatakan, dilokasi juga terlihat adanya jejak,diduga jejak harimau.Untuk itu masyarakat desa Muara Hemat Kecamatan Batang Merangin untuk selalu waspada dan berhati-hati.(Vr)