INBRITA.COM, SUNGAI PENUH – Masyarakat Kecamatan Kumun Debai Bersatu, memilih Alfin dan Azhar calon Walikota Sungai Penuh nomor urut 1.Kehadiran Al Azhar saat Blusukan dan temu dengan masyarakat mendapat respon positif.
Rizky Rian Saputra saat orasi mengatakan, sangat bangga dengan Alfin , satu-satunya putra terbaik Kumun Debai yang maju sebagai Walikota , melalui Al Azhar Rizki berharap mimpi dari pemuda dan pemudi Desa Kumun Debai memiliki Lapangan sepak bola bisa terwujud.
“Tadi Pak Alfin dan Pak Azhar sudah melihat kondisi lapangan sepak bola,dan lapangan ini sudah kami perjuangkan dari tahun 2012,tapi memang seperti itu kenyataan nya “,ujar Rizki
Tokoh masyarakat Sabri Depati menghimbau seluruh masyarakat Kumun Debai agar bersatu dalam mendukung dan memilih pasangan Alfin dan Azhar, nomor urut 1, pada Pemilu 27 November. Safri berharap persatuan masyarakat Kumun Debai akan membawa kemenangan bagi putra daerah yang maju sebagai pemimpin Sungai Penuh.
“Kita punya anak Jantan yang maju sebagai orang nomor 1,apa kita tidak bangga…,ayo bersatu,kita ingin anak jantan kita yang menjadi Walikota “, ujarnya
Sabri Depati mengajak untuk menjaga kekompakan, jangan mudah terpengaruh oleh berita yang memprovokasi,karena tujuan dari perjuangan ini adalah Memenangkan Al Azhar menjadi Walikota Sungai Penuh 2024-2029.
Alfin menyampaikan dalam orasinya bahwa salah satu tujuan utama dirinya maju sebagai calon Walikota adalah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia merespons berbagai keluhan yang disampaikan oleh masyarakat, termasuk kebutuhan di Kumun Debai. Alfin berkomitmen untuk memenuhi keinginan masyarakat setempat terkait pembangunan lapangan bola, sebagai bagian dari upayanya untuk menyediakan fasilitas olahraga dan ruang publik yang lebih baik bagi warga.
Calon Wakil Walikota Azhar Hamzah dalam orasinya menegaskan pentingnya persatuan. Ia menyampaikan bahwa perubahan hanya akan terwujud jika masyarakat bersatu dan memiliki keinginan kuat untuk Bersama Putra terbaik Kumun Debai, bersama mewujudkan semua impian.
“Pak Alfin itu tidak hanya ganteng, tetapi juga putra terbaik Kumun Debai yang paling ikhlas berbuat untuk kemajuan Kota Sungai Penuh. Beliau punya semangat yang luar biasa dalam memperjuangkan perobahan untuk kesejahteraan masyarakat “, tegasnya
Azhar Hamzah dalam orasinya menyampaikan kritik terhadap kebijakan pemerintah saat ini, yang menurutnya kurang berpihak kepada rakyat. Ia menegaskan bahwa musuh kita hari ini adalah Sampah,Banjir,pengelolaan yang amburadul, Azhar menilai tidak efektif dan kurang memberikan manfaat nyata bagi masyarakat. Azhar mengajak masyarakat untuk bersama-sama memperjuangkan perubahan menuju pemerintahan yang lebih berpihak pada kepentingan rakyat.
Editor : Vendra