Home / Nasional

Jumat, 11 April 2025 - 12:08 WIB

KUR BRI 2025 : Solusi Modal Usaha Ringan Untuk Petani dan Pelaku UMKM

Dapatkan KUR BRI 2025

Dapatkan KUR BRI 2025

inBrita.com – Tahun 2025 Bank Rakyat Indonesia (BRI) Melalui Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) membuka peluang pembiayaan dengan skema yang ramah dan ringan bagi masyarakat yang membutuhkan tambahan modal usaha para Petani.

Tentu saja akses mudah, tanpa agunan.Sehingga Petani bisa mengajukan pinjaman modal mulai dari Rp1 juta hingga Rp50 juta dengan bunga hanya 6% per tahun,ini tentu sangat rendah dibandingkan pinjaman konvensional. Proses pencairannya pun cepat, tanpa biaya provisi dan administrasi.

Perlu di ketahui KUR tak lagi bergantung pada jaminan aset, dinilai hanya kelayakan usaha yang dijalankan. Sebagai gambaran, pinjaman Rp10 juta dengan tenor 12 bulan hanya dikenai cicilan sekitar Rp866 ribu per bulan,jauh lebih ringan.

Baca juga :   Usai Kepala Babi, Kantor Tempo Dapat Kiriman Bangkai Tikus yang Dipenggal

Persyaratan mengajukan KUR BRI 2025:
e-KTP
Kartu Keluarga (KK)
Surat Keterangan Usaha dari kelurahan/desa
NPWP (wajib untuk pinjaman di atas Rp25 juta)
Surat nikah (jika telah menikah)
Setelah persyaratan lengkap, calon debitur dapat langsung datang ke kantor BRI terdekat. Tim bank akan melakukan survei dan verifikasi, dan jika disetujui, dana bisa dicairkan dalam hitungan hari.

Data internal BRI menunjukkan sektor pertanian menjadi salah satu penerima manfaat KUR terbanyak dalam beberapa tahun terakhir. Dengan kebijakan yang makin inklusif, jumlah penerima manfaat di tahun ini diperkirakan akan terus meningkat.

Baca juga :   Wako Alfin, SH Instruksi Dinas PUPR Perbaiki Jalan Amblas di RKE,Ulu Air, Sungai Jernih

KUR BRI 2025 bukan hanya bentuk bantuan modal, melainkan wujud nyata dukungan pemerintah terhadap petani dan pelaku UMKM. Dengan bunga rendah, syarat mudah, dan proses cepat, program ini bisa menjadi solusi terbaik bagi masyarakat yang ingin mengembangkan usaha tanpa terlilit utang dari lembaga tak resmi.

Jadi, jika kamu punya lahan, niat besar, dan keinginan kuat untuk berkembang, saatnya manfaatkan KUR BRI 2025 sebagai batu loncatan menuju usaha pertanian yang lebih maju.(Tim)

Berita ini 94 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Nasional

MK Akan Gelar Sengketa Pilwako Sungai Penuh Kamis Mendatang

Nasional

4 Pecahan Rupiah Sudah Tidak Berlaku,Ayo Tukar!

Nasional

OPD Pemprov Sumut dan BUMD Siap Sukseskan HPN 2023

Nasional

Penjelasan Sri Mulyani Terkait Kenaikan Gaji ASN 16 Persen Tahun 2025

Nasional

Pemerintah Tetapkan Idulfitri 2025 pada 31 Maret

Nasional

Sebut Paula Istri Durhaka Hotman Paris : Wewenang Jubir Pengadilan Apa?

Nasional

STR Dokter Pelaku Pemerkosa di RSHB Dicabut,Tak Bisa Praktik Seumur Hidup

Nasional

Jadwal Libur Sekolah Selama Ramadhan 2025