INBRITA.COM, SUNGAI PENUH – Ketua DPC PDIP Kota Sungai Penuh, Hardizal, S.Sos, MH, terus menjalin kebersamaan dengan seluruh kader partai PDIP, dengan penuh rasa kekeluargaan Hardizal selalu berkomunikasi dan mempererat hubungan melalui berbagai momen spesial, termasuk dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H.
Dalam acara kebersamaan bersama kader PDIP Kota Sungai Penuh, Hardizal yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Sungai Penuh, menegaskan bahwa bulan Ramadhan merupakan waktu yang tepat untuk memperkuat kebersamaan, mempererat silaturahmi, serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Ia berharap momen ini dapat semakin memperkokoh hubungan antar sesama kader serta masyarakat secara umum.
Lebih lanjut, Hardizal menyampaikan pesan penting kepada seluruh kader PDIP terkait dengan kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sungai Penuh, Alfin, SH, dan Azhar Hamzah, yang baru saja dilantik. Ia menegaskan bahwa seluruh kader PDIP harus siap mendukung kebijakan pemerintah yang berpihak kepada rakyat, terutama dalam pembangunan Kota Sungai Penuh.
“Mari bersama kita jalin persatuan dan kesatuan di bawah kepemimpinan Wali Kota Sungai Penuh Alfin, SH, dan Azhar Hamzah. Tidak ada lagi perbedaan, saatnya kita fokus untuk membangun kota ini demi kesejahteraan masyarakat,” tegas Hardizal.
Acara yang berlangsung dalam suasana penuh kehangatan ini menjadi bukti nyata Hardizal dalam menjaga soliditas PDIP Kota Sungai Penuh. Kehadirannya bersama para kader menunjukkan semangat kebersamaan dan tekad untuk terus berkontribusi dalam pembangunan daerah.
“Kita akan mendukung kebijakan Walikota Alfin, SH, dan Wakil Wali Kota Azhar Hamzah, dan bersinergi dalam mewujudkan pembangunan yang pro-rakyat. Ia berharap seluruh elemen masyarakat dapat bersatu dan bekerja sama demi kemajuan serta kesejahteraan Kota Sungai Penuh”, ujar Hardizal Ketua DPC PDIP Kota Sungai Penuh.
Editor : Eni Syamsir